APLIKASI PENGENALAN ALAT-ALAT PEMBUATAN KOPI BERBASIS ANDROID

TitleAPLIKASI PENGENALAN ALAT-ALAT PEMBUATAN KOPI BERBASIS ANDROID
AuthorDhimas Reggy Anggoro
AbstractSemakin canggihnya teknologi mendorong manusia untuk dapat mengikuti perkembangan jaman yang ada.
Salah satu nya di bidang bisnis coffee shop. Dengan adanya ragam dan macam alat pembuatan kopi untuk bisnis
kopi dapat mempersulit interpreneur muda untuk membuka usaha dibidang coffee shop. Maka dari itu
dibutuhkan sebuah aplikasi pengenalan alat-alat pembuatan kopi yang dapat menunjang para pebisnis yang ingin
memulai bisnis khususnya di bidang coffee shop dan juga untuk orang yang ingin menambah pengetahuan
tentang cara pembuatan kopi berbasis android. Jenis data primer dan sekunder merupakan metode yang
digunakan untuk melakukan penelitian dalam membangun aplikasi ini. Untuk teknik pengumpulan data
menggunakan teknik wawancara, observasi dan literatur sedangkan pengembangan sistem menggunakan metode
waterfall, aplikasi ini hanya dapat berjalan diponsel dengan operasi sistem android dan menggunakan versi
android paling rendah Ice Cream Sandwitch (4.0.x). Bahasa pemrograman yang dipakai untuk membangun
aplikasi ini mengunakan Android Studio yang telah di bundle dengan ADT (android development tool). Hasil
penelitian ini adalah menghasilkan aplikasi pengenalan alat-alat pembuatan kopi berbasis android. Tujuan
dibuatnya aplikasi ini untuk meningkatkan pengetahuan dalam mengenal berbagai macam alat pembuatan kopi
dan fungsinya.
KeywordsAplikasi, Android, Alat, Pembuatan, Kopi
Document
DownloadDownload File
Issn2302-2709
Doi-
Viewed311
Created At16 Agu 2020 14.14.33