SISTEM INFORMASI GEOGRAFIS HOTEL DI KOTA SEMARANG BERBASIS WEB

TitleSISTEM INFORMASI GEOGRAFIS HOTEL DI KOTA SEMARANG BERBASIS WEB
AuthorGarid Bagus Pamungkas
AbstractSistem Informasi Geografis adalah sistem yang mampu menyelesaikan masalah pencarian lokasi hotel di kota
semarang. Sistem Informasi Geografis sudah banyak dikembangkan menjadi aplikasi GIS baik yang berbasis
desktop maupun berbasis web ataupun yang lainnya dalam berbagai bidang, seperti GIS untuk perencanaan tata
ruang wilayah, GIS untuk pertanian, perdagangan,dan lain-lain. Namun demikian masih sedikit sekali
pengembangan aplikasi GIS yang mampu menyelesaikan masalah pencarian lokasi hotel pada peta geografis,
hal ini dimungkinkan karena masih sedikitnya referensi mengenai masalah pencarian lokasi hotel untuk peta
geografis. Berdasarkan latar belakang masalah tersebut, penulis dapat merumuskan bagaimana membuat sistem
informasi geografis hotel di kota semarang berbasis web. Metode pengembangan sistem ini dibangun
menggunakan model Waterfall. Perancangan sistem menggunakan Balsamiq Mockups. Aplikasi ini dibangun
dengan menggunakan bahasa pemrograman PHP dan database MySQL yang pada tiap tahap pengembangan
sistemnya memiliki struktur yang jelas dan berurutan. Tujuan pembuatan sistem ini adalah terciptanya sistem
informasi geografis hotel untuk membantu pengguna dalam mencari lokasi hotel di kota semarang. Analisa dari
pembahasan pada penelitian sebelumnya, maka penulis menarik kesimpulan sebagai berikut sistem ini dapat
mempermudah pengunjung untuk menemukan lokasi hotel di Kota Semarang, sistem ini cukup detail untuk
mengetahui informasi hotel yang di cari. Dengan sistem ini, diharapkan dapat mempermudah pengguna dalam
mencari lokasi hotel di kota semarang.
KeywordsSistem Informasi Geografis, Hotel, GIS
Document
DownloadDownload File
Issn2302-2709
Doi-
Viewed313
Created At16 Agu 2020 14.23.56