SISTEM INFORMASI INVENTARIS BARANG PT. ALFATAMA INTI CIPTA SEMARANG

TitleSISTEM INFORMASI INVENTARIS BARANG PT. ALFATAMA INTI CIPTA SEMARANG
AuthorSlamet Rohman Aji
AbstractPengelolaan barang inventaris merupakan hal yang sangat cukup vital dan penting untuk ditindaklanjuti secara
lebih serius karena menyangkut dengan harta kekayaan milik pimpinan atau pemilik perusahaan yang
keberadaanya harus jelas. Sistem informasi yang sedang berjalan di PT.Alfatama Inti Cipta saat ini masih dengan
cara manual, yaitu menginput satu persatu barang sehingga dalam membuat laporan belum bisa terintegrasi
semua. Karena pengelolaanya yang cukup banyak dan rumit maka penulis mengusulkan Sistem infromasi
inventaris barang dengan cara pengembangan perangkat lunak berbasis computer yaitu Sistem Informasi
Inventaris Barang pada PT. Alfatama Inti Cipta Semarang. Penelitian ini metode yang akan digunakan adalah
bahasa pemprogram PHP serta MySQL sebagai database dan model pengembangan yang digunakan adalah
waterfall dengan tahapan, Rekayasa dan pemodelan (system engineering), Analisis perangkat lunak (software
analysis), Perancangan perangkat lunak (software design), Implementasi perangkat lunak (coding), Pengujian
perangkat lunak (testing), Pemeliharaan (maintenance). Sistem informasi inventaris barang ini dibuat untuk
mempermudah dalam melakukan inventaris barang, sehingga memudahkan pengelolaan barang untuk
mengetahui dimana lokasi dan kondisi barang saat ini, untuk dilaporkan kepada pemilik perusahaan.
KeywordsSistem Informasi, Barang, Inventaris
Document
DownloadDownload File
Issn2302-2709
Doi-
Viewed299
Created At17 Agu 2020 12.48.51