SISTEM INFORMASI PEMESANAN FORKLIFT PADA CV. YENICO BERBASIS WEB

TitleSISTEM INFORMASI PEMESANAN FORKLIFT PADA CV. YENICO BERBASIS WEB
AuthorMuhammad Ulyl Fahmi Sahab
AbstractABSTRAK
Pemesanan forklift di CV. Yenico menggunakan cara manual, yaitu pelanggan menelpon, WA dan email admin, kemudian admin mencatat data pelanggan, data pesanan dan menghitung biaya pesanan secara manual. Hal ini dirasa kurang efektif karena admin hanya bisa melayani telpon, WA dan email dari pelanggan satu-persatu. Admin akan kesulitan melayani banyak pesanan dari banyak pelanggan sekaligus. Cara konfirmasi pembayaran dari pelanggan melalui WA dan email juga dinilai kurang efisien karena bukti pembayaran akan bercampur dengan WA dan email dari pelanggan. Penulisan laporan penjualan juga masih menggunakan Ms. Excel secara manual. Berdasarkan permasalahan tersebut dibutuhkan sebuah sistem informasi pemesanan yang dapat membantu admin mengelola data pelanggan, data pesanan, data pembayaran dan laporan. Dengan demikian, kinerja admin akan meningkat dengan lebih efektif dan efisien. Metode penelitian yang digunakan dalam pengumpulan data ini diantaranya observasi, wawancara secara langsung dengan HRD dan studi pustaka dari berbagai sumber. Metode pengembangan sistem menggunakan metode Prototype, sedangkan perancangan desain sistem menggunakan UML (Unified Modeling Lenguage) dan sistem tersebut akan dibangun berbasis web online menggunakan bahasa pemrograman PHP dan database MySQL. Hasil yang didapat dari penelitian ini adalah web sistem informasi pemesanan yang membantu pelanggan melakukan pemesanan dan konfirmasi pembayaran serta membantu admin mengelola data pelanggan, data pesanan, data pembayaran dan laporan.
KeywordsSistem Informasi Pemesanan, Forklift, Prototype, PHP, MySQL.
Document
DownloadDownload File
Issn2302-0709
Doi-
Viewed330
Created At28 Mei 2021 04.33.57