SISTEM PENDAFTARAN SISWA PADA SD NEGERI 02 SUMBEREJO MENGGUNAKAN RFID

TitleSISTEM PENDAFTARAN SISWA PADA SD NEGERI 02 SUMBEREJO MENGGUNAKAN RFID
AuthorIlham Anshori
AbstractPendaftaran siswa pada SD Negeri 02 Sumberejo Kendal belum menggunakan sistem informasi berbasis
komputer. Sistem pendaftaran siswa selama ini masih manual menggunakan formulir pendaftaran yang
diberikan kepada calon siswa yang akan mendaftar ke sekolah tersebut dan diisi lalu dikumpulkan ke sekolah
bersama berkas pendukung lain sesuai jadwal yang telah ditentukan. Seusai berkas diterima, panitia pendaftaran
siswa akan mencatat data calon siswa ke dalam buku pendaftaran untuk kemudian diseleksi dan dilakukan test
kepada calon siswa. Dibutuhkan sistem informasi berbasis komputerisasi yang mengelola pendaftaran siswa
pada SD Negeri 02 Sumberejo Kendal. Sistem ini mengelola data calon siswa yang mendaftar, data berkasberkas penunjang yang telah dilengkapi, dan setiap siswa dapat melihat kelengkapan berkas yang diperlukan
menggunakan RFID. Sistem ini dibuat menggunakan bahasa pemrograman Microsoft Visual Basic.Net 2010 dan
MySQL sebagai database. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara, dan studi
pustaka. Pengembangan sistemnya menggunakan metode pemodelan waterfall dan perancangan sistemnya
menggunakan UML. Hasil dari sistem pendaftaran untuk mempercepat pendaftaran calon siswa serta
mempermudah dalam perekapan dan pencarian data calon siswa apabila diperlukan sehingga kegiatan
pendaftaran siswa berjalan secara lebih cepat, efektif dan efesien.
KeywordsPendaftaran, Siswa, RFID, UML
Document
DownloadDownload File
Issn2302-2709
Doi-
Viewed281
Created At16 Agu 2020 13.56.32