IMPLEMENTASI METODE SMART DALAM PROSES SELEKSI KELAS UNGGULAN (STUDI KASUS MAN 2 KOTA SEMARANG)

TitleIMPLEMENTASI METODE SMART DALAM PROSES SELEKSI KELAS UNGGULAN (STUDI KASUS MAN 2 KOTA SEMARANG)
AuthorErlina Dwi Idriyanti
AbstractMAN 2 Semarang merupakan salah satu sekolah menengah ke atas yang menerapkan adanya kelas unggulan. Kelas
unggulan merupakan kelas yang di dalamnya terdapat siswa-siswi pilihan yang memiliki kemampuan akademik di
atas rata-rata siswa lain. Karena di MAN 2 Kota Semarang program kelas unggulan ini masih terhitung baru, dalam
perhitungan atau proses seleksi penentuan siswa yang layak masuk ke kelas unggulan masih menggunakan sistem
manual, sehingga kurang efektif dan efisien. Selain itu data siswa yang diseleksi tidaklah sedikit, sehingga
mempersulit bagian kesiswaan dalam proses pengambilan keputusan dan mudah terjad inya kesalahan dalam
perhitungan sehingga keputusan menjadi tidak akurat dan tidak akuntabel. Metode Simple (SMART) merupakan
salah satu metode dalam pengambilan keputusan untuk menangani permasalahan multi kriteria berdasarkan
perhitungan bobot kriteria untuk setiap alternatif, sehingga akan memperoleh hasil alternatif terbaik. Dengan
penerapan metode SMART diharapan proses seleksi kelas unggulan pada MAN 2 Kota Semarang lebih efektif dan
objektif. Hasil akhir penelitian berupa output sistem rekomendasi siswa yang layak masuk kelas unggulan berbasis
web.
KeywordsSistem Pendukung Keputusan, Metode SMART, Kelas Unggulan
Document
DownloadDownload File
Issn
Doi
Viewed305
Created At15 Agu 2023 10.13.47