PROJECT IOT SEDERHANA TEMPAT SAMPAH OTOMATIS BERBASIS NODEMCU

TitlePROJECT IOT SEDERHANA TEMPAT SAMPAH OTOMATIS BERBASIS NODEMCU
AuthorALFIAN FREDY PRADANA
AbstractPengelolaan sampah telah menjadi permasalahan di banyak negara. Masih banyak orang yang malas membuang
sampah pada tempatnya. Maka dibuatlah tempah sampah otomatis untuk membuka tempat sampah tanpa
menyentuhnya menggunakan sensor ultrasonic berbasis mikrokontroler NodeMCU yang dapat mendeteksi jarak
tertentu dengan suatu benda. Saat ini NodeMCU sudah sangat populer dan sudah banyak dipakai proyek –
proyek seperti drum digital, penghontrol LED, pengendali robot, sensor suhu/kelembaban, dan juga alat tempat
sampah otomatis. NodeMCU terdiri dari hardware berupa NodeMCU board dan software berupa NodeMCU IDE
(Integrated Development Environment). Perancangan alat tempat sampah otomatis ini merupakan
mikrokontroller NodeMCU dengan memanfaatkan sensor HCSR-04. Motor penggerak utama tempat sampah
otomatis ini adalah motor servo standar yang memiliki sudut putar 180°. Telegram merupakan aplikasi pesan
instan berbasis cloud yang dibuat oleh dua bersaudara asal Rusia, yaitu Nikolai Durov dan Pavel Durov.
Perancangan tempat sampah ini apabila jarak ketinggian level sampah mencapai 5 cm maka akan mengirimkan
informasi secara otomatis ke aplikasi telegram.
KeywordsNodeMCU, Motor Servo, Sensor HCSR-04, Telegram
Document
DownloadDownload File
Issn
Doi
Viewed84
Created At9 Agu 2023 17.24.57