SISTEM INFORMASI RENCANA ANGGARAN BIAYA DEPARTEMEN MAINTENANCE DI PT INDOMARCO PRISMATAMA MENGGUNAKAN DELPHI XE7

TitleSISTEM INFORMASI RENCANA ANGGARAN BIAYA DEPARTEMEN MAINTENANCE DI PT INDOMARCO PRISMATAMA MENGGUNAKAN DELPHI XE7
AuthorEunike Windy Putri
AbstractPengelolaan usulan biaya untuk perbaikan gerai yang rusak di PT Indomarco Prismatama masih menggunakan program Microsoft Excel. Setiap usulan biaya yang telah disetujui oleh manajemen direkap dalam sebuah dokumen untuk dipantau dan dilaporkan kepada manajer. Hal ini dapat menimbulkan beberapa permasalahan antara lain : file Microsoft Excel yang hilang karena harddsik rusak dan belum di backup, pencarian data catatan perbaikan yang terlalu lama, staf administrasi yang bekerja dua kali untuk memproses usulan perbaikan dan membuat laporan di dokumen yang berbeda. Aplikasi berbasis komputerisasi yang mengelola rencana anggaran biaya perbaikan gerai yang dilakukan oleh PT Indomarco Prismatama dirasa perlu untuk menunjang kinerja staf administrasi dalam pengarsipan dan perekapan data. Pengembangan sistemnya menggunakan metode pemodelan waterfall dan perancangan sistemnya menggunakan UML (Unified Modeling Language). Metode waterfall cocok untuk sistem ini karena metode yang digunakan dilakukan secara bertahap, sehingga kualitas sistem yang dihasilkan baik. Sistem Rencana Anggaran Biaya ini dapat membantu staf administrasi dalam mengajukan usulan biaya perbaikan, pengarsipan dan perekapan data Departemen Maintenance di PT Indomarco Prismatama sehingga analisa manajemen untuk memberi keputusan dapat dilakukan dengan cepat dan akurat. Dengan adanya sistem ini, kebutuhan informasi bagi manajemen dapat terpenuhi yang dapat dijadikan sebagai dasar dalam memutuskan suatu masalah.
KeywordsMaintenance, Pekerjaan Sipil, Perbaikan, Delphi
Document
DownloadDownload File
Issn2302-0709
Doi
Viewed302
Created At18 Agu 2020 14.52.42